Sonora.ID - Sosok guru tentu menjadi salah satu sosok yang harus kita hormati dan hargai lantaran jasa-jasanya yang tak kenal lelah untuk memberikan kita asupan bekal pengetahuan yang kita butuhkan guna mencapai cita-cita.
Wujud penghormatan kita kepada para guru ini tidak hanya dengan selalu mendengarkan penjelasannya, patuh dengan nasihat yang diberikan, namun juga bisa dengan memberikan sebuah kado kenang-kenangan untuk mereka.
Kado kenang-kenangan untuk guru tersebut bisa kita berikan pada momen-momen yang istimewa seperti hari ulang tahun mereka atau saat perpisahan sekolah.
Kado istimewa ini pun dapat menggambarkan atau wujud rasa terima kasih dan sayang kita kepada para guru tercinta.
Berikut ini pun beberapa rekomendasi kado kenang-kenangan untuk guru dengan harga terjangkau, namun bermanfaat.
Baca Juga: 25 Kado untuk Teman Cowok yang Murah Tapi Berkesan
1. Lilin Aromaterapi
Rekomendasi yang pertama adalah lilin aromaterapi yang bisa membantu mereka untuk lebih rileks saat berada di rumah.
Hal ini mengingat aktivitas mengajar yang tidaklah mudah dan cukup melelahkan.