1/4 butir bawang bombay cincang
150 g kimchi sawi putih, potong-potong
400 g nasi putih dingin
1 sdm cabe bubuk
2 sdm saus cabe botolan
1 sdm kaldu jamur
1 sdt garam
2 batang daun bawang, potong kasar
Pelengkap:
telor mata sapi
Cara Membuat Nasi Goreng Kimchi:
Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan harum. Masukkan kimchi, aduk hingga rata.
Tambahkan nasi putih, cabe bubuk, kaldu jamur dan garam. Besarkan api lalu aduk-aduk hingga tercampur rata.
Tambahkan daun bawang, aduk sebentar lalu matikan api. Taruh di mangkuk/piring saji. Beri telur goreng sebagai topping.
Baca Juga: Resep Ceker Kuah Pedas Empuk yang Nikmat dan Menggugah Selera
Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.