Dengar Suara Gerakan Tanah, Bocah 10 Tahun Selamat dari Longsor Karanganyar

13 Februari 2023 16:30 WIB
longsor di karanganyar
longsor di karanganyar ( TribunJateng)

Karanganyar, Sonora.ID – Seorang anak di Desa Wonokeling, Kecamatan Jatiyoso, Kabupaten Karanganyar nyaris menjadi korban timbunan longsor, Jumat (12/2/2023) malam.

Beruntung anak tersebut berhasil selamat setelah mendengan suara gerakan tanah. Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh wartawan, terjadi longsor di beberapa titik di Kabupaten Karanganyar pada Jumat (10/2/2023) malam.

Penyebab terjadinya longsor ini karena hujan deras mengguyur Kabupaten Karanganyar selama beberapa jam. Di Dusun Watugede, Desa Wonokeling, longsoran tersebut menimpa rumah warga milik Larno (39).

Saat kejadian longsoran tersebut, Larno bersama anaknya, Samil (10) sedang berada di dalam rumah. Kemudian, tiba-tiba terdengar suara longsoran di dekat rumahnya. Lantas mereka segera bergegas meninggalkan rumahnya.

Saat kejadian tersebut, Samil tengah tiduran di dalam rumahnya, nyaris saja terjadi longsor. Beruntung, Samil dan ayahnya meninggalkan rumah pada saat yang tepat, sehingga dirinya tak terkena longsoran tersebut.

Bagus Darmadi, Kepala BPBD Karanganyar membenarkan kejadian tersebut.

“Iya betul, ada korban luka ringan dan dibawa ke puskesmas setempat,” kata Bagus kepada wartawan, Minggu (10/2/2023).

Baca Juga: Penyakit Padi Kerdil Sebabkan Petani di Karanganyar Gagal Panen

Bagus mengatakan, pada saat kejadian, Samil sedang tiduran dalam rumah pada saat hujan. Tiba-tiba terdengar longsoran di rumahnya.

“Mendengar suara tersebut, mereka berlarian keluar rumah,” ucap Bagus.

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm