Aplikasi scam sendiri merupakan aplikasi yang menyamar atau mendaku sebagai aplikasi lain, di mana dalam kenyataannya, fungsi utama aplikasi tidak sesuai dengan deskripsinya.
Aplikasi ini akan menipu calon korban, dengan cara mengarahkan korban situs iklan berkedok verifikasi.
Baca Juga: Cara Menghapus Stiker di Aplikasi Whats App yang Simple dan Mudah
SocialSpy hanya sebuah situs iklan yang mengarahkan pengunjung untuk mengeklik salah satu menu tersebut dan memberikan keuntungan bagi pembuat aplikasi Social Spy.
"Kalau (iklannya) diklik, pembuat scam ini akan mendapatkan keuntungan finansial dari klik iklan tersebut," jelas Alfons.
SocialSpy WA sebaiknya tidak diinstal. Sebab, aplikasi ini tidak akan memberikan fungsi utama seperti yang diiming-imingkan, yakni menyadap akun WhatsApp orang lain.
Kemudian, aplikasi ini hanya jebakan yang justru mengarahkan pengguna ke situs iklan dan juga berisiko pencurian data pribadi dan juga membawa malware yang berbahaya untuk ponsel.
Namun, jika kamu tetap ingin mencoba menggunakan SocialSpy WA, kamu bisa gunakan cara berikut ini.
Cara Menggunakan SocialSpy WhatsApp
Itu dia informasi seputar cara menggunakan SocialSpy WhatsApp dan pengertiannya.
Baca Juga: 3 Cara Mengirim Video Berdurasi Panjang di WhatsApp Tanpa Memotong