Banjarmasin, Sonora.ID - Pemko Banjarmasin berencana membangun jalan titian simpang Pengambangan, Banjarmasin Timur.
Namun sebelum itu, Pemko Banjarmasin menginginkan adanya penguatan tebing terlebih dulu oleh Balai Wilayah Sungai Kalimantan III.
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Banjarmasin pun mengklaim telah berkoordinasi mengenai hal itu.
"Penanganannya tidak bisa langsung dibangunkan jalan. Harus ada penguatan tebing lebih dulu, agar tidak tergerus gelombang," ucap Dedy Hamdani, Kabid Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Banjarmasin, kepada Smart FM.
Baca Juga: Peringati 1 Abad NU, Gubernur Kalsel: Jangan Lupakan Sejarah
Di sisi lain, Dedy mengakui, BWS Kalimantan III masih konsentrasi menangani banjir perkotaan. Sedangkan untuk penguatan tebing, masih dalam perencanaan.
"Kalau kita paksakan membangun jalan jadinya berat. Paling memungkinkan siring dari bahan baja. Total panjang jalannya disitu sekitar 300 meter lebih," ungkapnya.
Sementara itu, berdasarkan pantauan Smart FM Banjarmasin, Senin (20/2), jalan titian Simpang Pengambangan justru telah terbangun. Khususnya Jalan Titian di wilayah RT 28 sekitar 120 meter.
Berbahan kayu ulin, Jalan Titian di RT 28 terlihat kokoh. Di situ tertulis "040922", yang merupakan tanggal pembangunannya selesai.
Saat dikonfirmasi kembali, Dedy pun rupanya tidak mengetahui adanya pembangunan jalan titian di kawasan tersebut.