Pengunjung Solo CFD Wajib Coba Olahraga Pingpong Mini Gratis

27 Februari 2023 17:58 WIB
Pengunjung Solo CFD Wajib Coba Olahraga Pingpong Mini Gratis.
Pengunjung Solo CFD Wajib Coba Olahraga Pingpong Mini Gratis. ( )

Solo, Sonora.ID - Bagi anda pengunjung setia Solo Car Free Day (CFD) tentu sudah tidak asing melihat pemandangan orang-orang bermain olahraga pingpong mini.

Olahraga pingpong mini biasanya dilakukan di depan Hotel Dana, Jalan Slamet Riyadi, Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta. Olahraga tersebut bahkan bisa dimainkan secara gratis dan peralatannya pun sudah disediakan oleh pihak Hotel Dana.

Ada sebanyak 6 set lapangan pingpong mini yang tersedia. Empat lapangan berbentuk persegi panjang dan dua diantaranya berbentuk lonjong.

Selain lapangan, pihak Hotel Dana juga menyediakan bet pingpong, bola, dan net. Jadi para pengunjung Solo Car Free Day hanya tinggal memilih mana yang ingin digunakan untuk olahraga.

Olahraga pingpong mini bisa mulai dilakukan dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB.

Baca Juga: Tempat Kursus Bahasa Korea di Solo Gelar Lomba Melamun

Olahraga pingpong mini di Hotel Dana banyak menarik perhatian dari sejumlah pengunjung, baik dari kalangan anak muda, dewasa hingga orang tua.

Seperti Yulius Puryadi salah satu pengunjung Solo CFD yang merupakan penggemar olahraga pingpong mini.

Menurutnya, dengan adanya pingpong mini ini dapat memberikan dampak positif dan program ini sangat bagus sekali, buktinya banyak juga orang yang senang.

Puryadi mengatakan, seingat dia arena olahraga pingpong mini sudah disediakan kurang lebih 10 tahunan. Akan tetapi, karena Solo CFD ditiadakan akibat pandemi COVID-19, arena olahraga tersebut sempat vakum.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm