2. Terbuka untuk Pengalaman Baru
ISTP menikmati pengalaman baru dan sering terlibat dalam mencari sensasi atau mengambil risiko.
Orang dengan kepribadian ini mungkin mencoba hobi ekstrem dan berisiko seperti balapan sepeda motor, selancar, dan lain-lain.
3. Pendiam tapi tenang
ISTP sering digambarkan sebagai pendiam tetapi di saat bersamaan mereka juga bersikap santai terhadap orang lain.
Namun, mereka bisa banyak bicara di tempat kerja atau di tempat di mana mereka merasa nyaman dan memiliki banyak kesamaan dengan orang lain.
Baca Juga: 5 Tipe Kepribadian MBTI yang Paling Disukai, Punyamu Termasuk Gak?
4. Terkadang terlihat dingin
ISTP terkadang tidak mampu memahami keadaan emosional orang lain sehingga terlihat dingin, tidak berperasaan, atau tidak peka.
Mereka juga menjauhkan diri dari emosi mereka sendiri, mengabaikan perasaan dalam hati sampai mereka menjadi kewalahan.