Sonora.ID - Banyak dari kita mungkin sudah familiar dengan tanaman sayur bernama Pare.
Jenis tanaman yang satu ini dikenal dengan rasanya yang pahit, sehingga tidak semua orang menyukainya.
Namun secara umum, pare juga sering dikonsumsi, baik mentah maupun dimasak terlebih dahulu.
Dibalik rasanya yang pahit dan tidak semua orang menyukainya, pare ternyata memiliki manfaat baik yang belum diketahui banyak orang.
Dilansir dari Kompas.com, berikut informasi selengkapnya :
1. Pare dapat menurunkan kolesterol
Beberapa penelitian pada hewan menunjukkan bahwa pare dapat menurunkan kadar kolesterol untuk mendukung kesehatan jantung. Sebuah studi pada tikus mengamati bahwa pemberian ekstrak pare dapat menyebabkan penurunan kadar kolesterol total dan kolesterol jahat secara signifikan.
Penelitian tentang potensi efek menurunkan kolesterol dari pare masih terbatas pada hewan sehingga studi tambahan masih dibutuhkan.
Baca Juga: 12 Manfaat Jus Pare: Rasanya Pahit, Tapi Baik Untuk Kesehatan Tubuh
2. Pare dapat menurunkan berat badan