Tim Pansel Kirim Tiga Nama Calon Sekprov Sulsel ke Presiden

14 Maret 2023 13:25 WIB
Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Sekprov Sulsel, Prof Murtir Jeddawi mengumumkan tiga besar calon Sekprov Sulsel.
Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Sekprov Sulsel, Prof Murtir Jeddawi mengumumkan tiga besar calon Sekprov Sulsel. ( Dok Sonora.id)

Makassar, Sonora.ID - Tiga besar calon Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulsel akhirnya diekspos ke publik. Pengumuman disampaikan langsung Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Sekprov Sulsel, Prof Murtir Jeddawi di hadapan awak media saat jumpa pers di Kantor Gubernur Sulsel, Senin kemarin.

Adapun tiga besar kandidat Sekprov Sulsel yaitu Kepala Pusat Pelatihan dan Pengembangan dan Kajian Manajemen Pemerintahan LAN, Andi Taufik, Kepala Dinas Perkimtan Pemprov Sulsel, Iqbal Suhaeb, dan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Pemprov Sulsel, Sukarniaty Kondolele.

Prof Murtir mengatakan, ketiga calon Sekprov ini telah melalui serangkaian tahapan seleksi. Di antaranya tes asesmen, rekam jejak, penilaian terhadap makalah, dan
wawancara.

"Selanjutnya pansel akan mengirim tiga nama itu ke Presiden Joko Widodo melalui Kemendagri untuk ditetapkan satu orang menjadi Sekprov definitif," ujar Prof Murtir.

Sebelumnya, sebanyak 14 peserta mendaftar seleksi terbuka Sekprov Sulsel pada 20-27 Januari 2023 lalu. Pansel kemudian melakukan pendalaman terhadap 14 peserta tersebut sehingga mengerucut menjadi hanya 10 orang.

Baca Juga: Namanya Diseret Terlibat Korupsi Bansos Covid, Sekprov Sulsel: Itu Fitnah Kejam

Peserta yang memenuhi syarat kemudian mengikuti tes kompetensi di Jakarta selama 4 hari. Dari hasil itu, tiga peserta yang mendapat nilai tertinggi yakni Andi Taufik dengan nilai 92,49 poin, Iqbal Suhaeb 89,91 poin dan Sukarniaty Kondolele 89,85 poin.

Plt Kepala BKD Sulsel, Taufik Akbar menambahkan, penetapan Sekprov definitif sisa menunggu keputusan Presiden. Ia juga menyebut, nantinya Sekprov terpilih belum tentu yang memiliki nilai tertinggi.

Hal ini dikarenakan, Gubernur sebagai user akan menilai siapa sosok tepat yang akan menduduki jabatan Sekprov Sulsel.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm