Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang Kajian Teori yang sudah lengkap dengan pengertian, cara membuat, dan contoh.
Kajian Teori merupakan salah satu aspek yang wajib dikuasai oleh mahasiswa/i yang sedang membuat skripsi.
Hal ini menjadi landasan atau dasar yang digunakan oleh mahasiswa/i agar pembahasan skripsi mereka tidak melenceng jauh dari topik.
Untuk itu, kamu wajib mengetahui pengertian dari kajian teori, cara membuat, dan contohnya agar tidak salah dalam menerapkannya di skripsi nanti.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah penjelasan tentang Kajian Teori yang sudah lengkap dengan pengertian, cara membuat, dan contoh berikutt ini.
Baca Juga: 5 Teori Penyimpangan Sosial Lengkap dengan Bentuk Penyimpangannya
Berdasarkan Labovitz dan Hagedorn, Kajian Teori adalah ide yang bersifat teoritis dan dapat digunakan untuk menentukan alasan variabel berhubungan dengan pernyataan dalam sebuah penelitian.
Selain itu, kajian teori juga dapat dimaknai sebagai kumpulan konsep, variabel, dan preposisi secara sistematis yang berhubungan untuk menjelaskan suatu fenomena menurut Emory Cooper.
Dapat disimpulkan bahwa kajian teori menjadi landasan yang bersifat teoritis yang bisa digunakan untuk menjelaskan objek di suatu penelitian.