Sonora.ID - Bulan Ramadhan menjadi bulan istimewa bagi Umat Muslim karena di waktu inilah Muslim menahan nafsu dalam menjalankan ibadah puasa.
Tak hanya itu, pemeluk agama Islam juga berlomba-lomba mengumpulkan ibadah dalam kesempatan yang hanya datang satu tahun sekali.
Menyambut bulan suci Ramadhan 1444 Hijriyah, banyak orang yang mengirimkan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa kepada teman, kerabat, dan keluarga mereka.
Berikut Sonora.ID rangkum ucapan selamat menunaikan ibadah puasa yang bisa Anda kirimkan kepada teman, kerabat, dan keluarga.
Baca Juga: Arti Kata Godin, Bahasa Populer yang Sering Diucapkan di Bulan Ramadhan
Ucapan selamat menunaikan ibadah puasa
1. Selamat datang bulan Ramadan yang penuh berkah! Semoga Allah mengabulkan doa-doa kita.
2. Marhaban ya Ramadan. Semoga di bulan suci Ramadan ini penuh dengan keberkahan.
3. Bulan Ramadan telah tiba, mari kita bersama-sama berjuang untuk mendapatkan berkah-Nya.
4. Ramadan Kareem. Semoga keberkahan selalu menyertaimu selama satu bulan ke depan.
5. Marhaban ya Ramadan 1444 H. Selamat menunaikan ibadah puasa.
6. Tidak banyak kata yang bisa diucapkan, semoga Ramadan tahun ini bisa menjadi pintu rahmat untuk membersihkan jiwa.
7. Selamat Ramadan semuanya, semoga berkah melimpahi kita semua.
8. Selamat menunaikan ibadah puasa, semoga kita bisa menjadi pribadi yang lebih baik dan menghadapi hidup dengan lebih sabar dan bijaksana.
9. Selamat Ramadhan 1444 H! Mari saling membuka pintu maaf.
10. Marhaban ya Ramadan. Semoga pada bulan puasa tahun ini, kita dapat lebih tekun beribadah kepada Allah SWT.
11. Marhaban ya Ramadhan. Mari kita sambut bulan yang suci dengan hati yang bersih dan saling memaafkan.
12. Datanglah bulan Ramadhan yang penuh berkah. Mari kita sama-sama menjadi hamba Allah yang taat.
13. Marhaban ya Ramadhan. Semoga Ramadan tahun ini membawa sukacita, kesehatan, dan kemakmuran bagi kita semua.
14. Semoga Allah melimpahkan nikmat dan kebahagiaan untuk kita di bulan Ramadhan ini. Selamat menunaikan ibadah puasa!
15. Selamat Ramadhan 1444 H! Mari saling membuka pintu maaf.
16. Selamat berpuasa di bulan suci Ramadhan, semoga Allah selalu merahmati dan melindungi kita dalam setiap langkah hidup.