Doa 5
Tuhan Yesus, kami akan memberikan persembahan. Semoga Engkau memberkati persembahan yang akan kami buat agar dapat berguna bagi gereja. Kami berdoa dalam nama-Mu. Amin
Doa 6
Terima kasih, Bapa, atas keterlibatan-Mu dalam ibadah kami. Kami dapat bertemu dalam posisi ini pada hari ini bukan karena kekuatan dan kebesaran kami sendiri, tetapi karena kebaikan-Mu kepada kami. Bapa, kami akan memberikan persembahan; semoga Engkau memberkati tangan yang akan memberi agar persembahan ini dapat menjadi berkat bagi gereja. Ini adalah doa kami, yang kami persembahkan untukMu. Kami berdoa dalam nama Tuhan Yesus, Amin.
Doa 7
Ya Allah Bapa Yang Maha Baik, kami telah mengumpulkan persembahan yang sumbernya hanya dari Engkau, kiranya Engkau sudi memberkati persembahan kami ini untuk memperluas KerajaanMu ya Tuhan.
Terlebih dari itu, berkati kami agar kehidupan kami dan diri kami bisa menjadi persembahan yang hidup dan layak di hadapanMu. Ampuni Tuhan doa dan pelanggaran yang terselip dalam persembahan kami, terima kasih Tuhan, Amin.
Doa 8
Tuhan Yesus, terima kasih atas keterlibatan-Mu yang berkelanjutan untuk kami semua sore ini. Semoga Engkau menggunakan kami di tempat ini untuk menjadi pelaku Firman-Mu, ya Bapa. Sebentar lagi, kami akan memberikan yang terbaik untuk kehormatan dan kemuliaan nama-Mu. Semoga apa yang kami berikan dapat berkenan bagi-Mu. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.
Baca Juga: 149 Nama Bayi Perempuan Kristen yang Artinya Anugerah Tuhan
Doa 9
Bapa yang kami sembah di dalam Anak-Nya, Tuhan kami Yesus Kristus, terima kasih atas semua berkat yang telah Engkau berikan kepada kami. Terima kasih atas penyertaan-Mu hingga hari ini yang masih Engkau nyatakan dalam hidup kami. Bapa yang terkasih, tidak lupa kami juga mengucap syukur atas Firman yang baru saja kami dengar. Semoga Firman-Mu menjadi terang untuk setiap langkah hidup kami. Sebentar lagi ya Bapa, kami akan memberikan yang terbaik untuk kehormatan dan kemuliaan nama-Mu. Semoga apa yang kami sediakan dapat kami gunakan untuk kepentingan dan kemulyaan nama-Mu. Semoga engkau juga Memberkati tangan yang memberi. Semoga kami bisa memberi sesuai kemauan kami tanpa paksaan. Ini adalah doa yang kami doakan hanya dalam nama-Mu, Tuhan kami Yesus Kristus. Amin.
Doa 10
Ya Allah, sebentar lagi kami akan memberikan yang terbaik untuk kehormatan dan kemuliaan nama-Mu. Semoga apa yang kami berikan dapat menyenangkan-Mu, dan kami dapat menggunakannya untuk mengekspresikan kekuatan-Mu. Bapa, ini adalah doa dan permintaan kami agar kami hanya mengangkat dalam nama Tuhan kami Yesus Kristus. Amin.
Doa 11
Tuhan Yesus terima kasih atas penyertaanMu yang tak henti-hentinya Engkau curahkan bagi kami. Tadi kami telah memberikan persembahan, kiranya Engkau memberkati persembahan yang kami berikan kepadaMu. Curahkanlah berkatMu kepada kami semua agar kiranya kami dapat terus merasakan kasihMu kepada kami. Kiranya persembahan yang telah kami berikan juga dapat menyenangkan hatiMu. Dalam nama Tuhan Yesus kami telah berdoa dan mengucap syukur. Amin.
Doa 12
Tuhan Yesus terima kasih atas berkat yang tak henti-hentinya kau curahkan kepada kami anakMu di tempat ini. Tadi kami telah memberikan yang terbaik bagi hormat dan kemuliaan namaMu. Kiranya persembahan yang kami berikan dapat menjadi persembahan yang harum dan berkenan di hadapanMu. Ya Bapa kiranya persembahan yang telah kami berikan ini juga dapat kami gunakan bagi hormat dan kemuliaan namaMu. Terima kasih Tuhan Yesus. Amin.
Doa 13
Bapa terima kasih atas setiap berkat yang telah Kau limpahkan kepada kami semua. Terima kasih atas setiap nafas kehidupan yang masih kau berikan bagi kami. Ya Bapa kami telah memberikan apa yang kami miliki demi hormat dan kemuliaan namaMu. Kiranya apa yang telah kami berikan Engkau berkati. Kiranya juga persembahan ini dapat kami gunakan bagi hormat dan kemuliaan namaMu di tempat ini. Terima kasih Tuhan Yesus. Amin.
Baca Juga: 44 Ucapan Selamat Ulang Tahun Kristen, Penuh Doa dan Harapan
Doa 14
Tuhan Yesus terima kasih atas Firman yang telah Kau berikan kepada kami. Terima kasih juga atas berkat yang terus kau limpahkan kepada kami semua sehingga sampai hari ini kami dapat terus merasakan kasih yang Kau curahkan kepada kami. Ya Bapa, kami telah memberikan sebagian yang kami punya. Kiranya apa yang kami anak-anakMu ini berikan dapat menjadi berkat bagi persekutuanMu di tempat ini. Dalam nama Tuhan Yesus kami telah berdoa dan mengucap syukur. Amin.
Doa 15
Tuhan Yesus, kami hadir membawa persembahan kami. Tuhan tolong suci dan kuduskan persembahan ini agar layak di hadapanMu.
Tuhan juga yang memberkati tangan-tangan yang mengelola persembahan ini agar berguna bagi KerajaanMu di dunia, dan ajar kami menjadi persembahan yang hidup. Terima kasih ya Allah, di dalam NamaMu kami berdoa, amin.
Doa 16
Bapa kami, yang memerintah di Kerajaan Surga, kami berterima kasih atas penyertaan Engkau dan berkat yang tidak pernah berhenti Engkau berikan kepada kami semua.
Bapa terkasih, terima kasih atas Firman yang baru saja kami dengar; semoga Firman-Mu menjadi terang dalam hidup kami dan menjadi terang dalam setiap langkah hidup kami.
Sebentar lagi, Bapa, kami juga akan mempersembahkan sedikit dari apa yang kami miliki. Semoga Engkau memberkati persembahan kami. Terima kasih banyak, Tuhan. Amin.
Baca Juga: 7 Doa sebelum Tidur Kristen, Ucapkan Harapan dan Syukur atas Hari Ini
Doa 17
Bapa yang kami sembah, terima kasih atas penyertaan yang tak henti-hentinya Kau curahkan kepada kami. Kami menyadari ya Bapa bahwa kami dapat berkumpul di tempat ini bukan karena kuat dan hebat kami melainkan semua ini atas penyertaanMu kepada kami semua. Ya Bapa kami juga mengucap syukur atas Firman yang telah Kau berikan kepada kami melalui hambanya. Kiranya apa yang telah kami dengar dapat kami renungkan dalam kehidupan kami. Tadi kami juga telah memberikan persembahan kiranya apa yang kami berikan dapat menjadi persembahan yang harum bagi hormat dan kemuliaan namaMu. Terima kasih Tuhan Yesus. Amin.
Berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.