Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang makna sholat khusyu yang dilengkapi dengan manfaat sesuai Al-Qur'an.
Kamu sebagai umat muslim pasti sudah memahami dengan baik bahwa pelaksanaan sholat wajib dilakukan dengan khusyu.
Masih banyak yang beranggapan bahwa sholat khusyu ini berarti tidak mengingat apapun kecuali Allah S.W.T ketika sedang beribadah.
Namun pada kenyataannya, makna tersebut sangat jauh berbeda dari yang dijelaskan oleh Imam Besar Masjid Istiqlal, yaitu Prof. Dr. K. H., Nasaruddin Umar, M.A.
Melalui program Ramadan Berbagi 2023 di Sonora FM, Nasaruddin memberkan makna sholat khusyu yang sebenarnya berikut ini!
Makna Sholat Khusyu selama Beribadah
Baca Juga: Apakah Mandi Wajib Saat Puasa Boleh Dilakukan Setelah Imsak?
Sang Imam Besar Masjid Istiqlal menjelaskan makna dari menjalankan sholat dnegan khusyu melalui cerita Nabi Muhammad S.A.W ketika sedang beribadah semasa hidupnya.
Nabi Muhammad S.A.W pernah menjalankan sholat dengan waktu yang cukup lama karena cucunya, Hasan Husein, bertengger di punggung Rasulullah ketika sedang sujud.
Tetapi suatu waktu, Rasulullah pun melaksanakan sholat dengan lebih cepat dan membuat para sahabat bertanya-tanya.