Ops Keselamatan Toba 2023, Ada 9 Laka lantas, 5 Korban Meninggal Dunia

28 Maret 2023 11:20 WIB
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes  Hadi Wahyudi, Senin (27/3/2023).
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Hadi Wahyudi, Senin (27/3/2023). ( kompas.com)

Medan, Sonora.ID - Selama gelaran Operasi (Ops) Keselamatan Toba 2023, tercatat lima korban meninggal dunia disebabkan kecelakaan lalu lintas di Sumut.

“Ada 9 kasus kecelakaan lalu lintas (laka lantas) mengakibatkan lima korban meninggal dunia saat Ops Keselamatan Toba 2023 digelar,” terang Kabid Humas Polda Sumut, Kombes  Hadi Wahyudi, Senin (27/3/2023).

Selain meninggal dunia, kasus kecelakaan lalu lintas itu juga mengakibatkan dua korban luka berat dan 10 luka ringan.

Namun, Bila dibandingkan dengan tahun 2022, sambung Hadi, angka kecelakaan tahun 2023 turun 81,63 persen.

“Tahun 2022 sebanyak 49 jumlah kecelakaan lalu lintas. Sehingga turun 81 persen. Kerugian material Rp 29.200.000,” jelasnya.

Selama pelaksanaan Operasi Keselamatan Toba 2023 sejak 8 hingga 21 Maret 2023, Polda Sumut mencatat sebanyak 20.235 pelanggaran lalu lintas yang terjadi.

Dikatakan Hadi, jumlah pelanggaran ini merupakan tangkapan dari kamera ETLE statis dan mobile.

Untuk tilang ETLE statis sebanyak 392 pelanggaran, tilang mobile 140 pelanggaran dan yang teguran sebanyak 19. 703.

Menurutnya, jenis pelanggaran yang terdeteksi itu, yakni pengguna kendaraan bermotor yang tidak memakai helm dan kendaraan ukuran besar yang parkir di bahu jalan.

“Mayoritas yang terdeteksi pelanggaran tidak memakai helm dan salah parkir,” jelasnya.

Baca Juga: Wali Kota Medan Minta Dukungan SFD Atasi Narkoba

Hadi mengaku, selama Operasi Keselamatan Toba 2023 petugas di lapangan mencoba mengedepankan cara preemtif dan preventif.

“Kita mengedepankan preemtif dan preventif,” katanya.

Diketahui, Polda Sumut menggelar Operasi Keselamatan Toba 2023 secara serentak di wilayah Provinsi Sumatera Utara selama 14 hari mulai dari tanggal 8 – 21 Maret 2023. Dimulainya Operasi Toba 2023 itu pun ditandai dengan digelarnya apel pasukan yang diikuti oleh personel Polda, TNI dan Pemrov di Mapolda Sumut, Rabu (8/3/2023). Apel ini sendiri dipimpin oleh Wakapolda Sumut, Brigjen Pol Jawari.

Dalam apel Operasi Keselamatan Toba 2023, Waka Polda Sumut Brigjen Pol Jawari melakukan pemasangan pita kepada personel gabungan dari Ditlantas Polda Sumut, Dishub, Satpol PP, TNI serta instansi terkait.

Wakapolda Sumut Brigen Pol Jawari, mengatakan digelar Operasi Keselamatan Toba 2023 bertujuan meningkatkan kepatuhan dan kedisiplinan masyarakat khususnya pengguna jalan di Sumatera Utara.

“Tujuan akhirnya dengan patuh dan disiplin maka terwujudlah keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran lalu lintas di Sumut,” katanya usai menggelar apel pasukan.

Jawari mengungkapkan, personel yang dilibatkan selama Operasi Keselamatan Toba 2023 telah diberitahukan mengenai cara bercara bertindak yakni preemtif, preventif dan represif terbatas.

Menurutnya, tindakan preemtif ini ditujukan untuk mengantisipasi gangguan faktor-faktor korelatif penyebab kemacetan, kecelakaan, pelanggaran lalu lintas menjadi titik terdepan selama digelarnya Operasi Keselamatan Toba 2023.

Sedangkan tindakan preventif untuk mengantisipasi ambang gangguan atau peningkatan patroli penjagaan pengaturan lalu lintas dan sebagainya. “Untuk tindakan represif terbatas juga menggunakan penindakan dengan menggunakan ETLE pada pelanggaran tertentu serta peristiwa kecelakaan lalu lintas,” tandasnya.

Baca Juga: Safari Ramadhan di Masjid Pahlawan Muslimin, Bobby Nasution: Sempurnakan Puasa, Jauhi Asmara Subuh

Sumber : Persatuan Wartawan 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm