Sonora.ID - Simak informasi tentang pahala sholat tarawih malam ke-9 di bawah ini.
Tidak terasa pada Kamis (30/3/2023), kita sudah masuk ke malam Ramadhan yang ke-9.
Pada malam Ramadhan umat muslim dianjurkan untuk melaksanakan sholat tarawih.
Meskipun sunnah, Sholat ini memiliki keutamaan yang luar biasa besar.
Tak heran kalau banyak orang yang berbondong-bondong melaksanakan sholat sunnah ini.
Dari hari pertama sampai hari terakhir, pahala sholat tarawih berbeda-beda.
Pada malam ke-9 ini, mereka yang melaksanakan sholat tawarih Allah janjikan akan mendapatkan pahala layaknya pahala ibadah yang dilakukan oleh para Nabi.
Sungguh luar biasa sekali bukan pahalanya?
Maka dari itu, mari kita perbanyak ibadah dan amalan baik di bulan Suci ini karena Allah SWT akan melipat gandakan pahalanya.
Baca Juga: Pahala Sholat Tarawih Malam ke-8: Seperti Ditolong Nabi Musa dari Bala Tentara Fir'aun