Mereka ternyata sama-sama sedang menuju Boston dan kebetulan berada dalam satu pesawat.
Miller yang berwajah tampan membuat June tertarik, mereka juga sempat berbincang sebentar.
Namun, tiba-tiba suasana di pesawat menjadi kacau ketika sekelompok orang mencoba menyerang Miller.
Terjadi baku tembak antara Miller dan kelompok orang tak dikenal ini sehingga membuat June dan penumpang lain ketakutan.
Kepada June, Miller mengaku bahwa dia adalah seorang agen rahasia yang diburu penjahat karena membawa barang berharga.
Baca Juga: Sinopsis Film 'Enter the Fat Dragon' yang Diperankan oleh Donnie Yen
Barang berharga ini adalah sebuah teknologi baterai berdaya tinggi bernama Zephyr yang harus ia lindungi agar tidak jatuh ke orang yang salah.
Usai insiden di pesawat, June mengira pertemuannya dengan Miller akan berakhir sampai di situ, tapi yang terjadi justru sebaliknya.
Sejak insiden itu, June selalu diawasi oleh sekelompok orang yang ingin menculiknya.
Puncaknya ketika June sedang menghadiri pernikahan sahabatnya, tiba-tiba ia dijemput paksa oleh beberapa orang.
June bersedia dibawa karena tidak mau mengacaukan pesta pernikahan.
Namun, di tengah perjalanan, June mencoba kabur dan tiba-tiba Miller kembali datang untuk menyelamatkannya.
Sejak saat itu, mau tidak mau June pun harus ikut dalam pelarian Miller karena para pemburu kini juga menjadikan June sebagai targetnya.
Pertemuannya dengan Miller yang tiba-tiba membuat June belum bisa memercayai pria tersebut sepenuhnya.
Terlebih, fakta-fakta yang ia temukan dalam pelarian justru menunjukkan bahwa Miller bukanlah agen rahasia, melainkan buronan yang tengah dalam pengejaran CIA.
Saksikan film Knight and Day malam ini pukul 21.45 WIB di Bioskop TransTV.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.