Sonora.ID - Empat dari 12 shio diketahui memiliki sifat yang setia sehingga mereka mampu mendapat gelar shio yang paling bisa dipercaya dan selalu diandalkan.
Tak hanya dalam urusan karier, mereka juga bersikap demikian pada pasangan dan orang-orang yang mereka sayangi.
Pasalnya, di zaman ini, loyalitas dalam menahan godaan adalah kualitas yang langka dan patut dipuji serta dihargai.
Kira-kira, shio Anda termasuk salah satunya tidak, ya?
Cari tahu jawabannya dengan menyimak keempat shio yang paling bisa dipercaya sebagaimana dirangkum dari Your Chinese Astrology berikut ini.
1. Shio Anjing
Mengapa shio Anjing dianggap paling dapat dipercaya? Hal ini karena anjing dikenal sebagai sahabat manusia yang setia.
Orang yang bershio Anjing biasanya memiliki sifat baik hati, jujur, dan prinsip yang kuat, serta selalu mengikuti atasan mereka.
Mereka juga cenderung setia pada pasangan, teman, dan keluarga mereka, dan selalu memikirkan kepentingan orang lain dengan tulus.