Sonora.ID - Simak ulasan contoh pantun tentang zakat fitrah yang bisa jadi pengingat akan kewajiban di bulan Ramadan.
Dalam KBBI, pantun adalah bentuk puisi Indonesia (Melayu) yang setiap bait biasanya terdiri atas empat baris bersajak a-b-a-b. Baris pertama dan baris kedua merupakan sampiran, sedangkan baris ketiga dan keempat merupakan isi.
Pantun terbagi menjadi beberapa jenis sesuai dengan tujuannya.
Salah satunya adalah pantun agama yang bertujuan sebagai pengingat akan perintah dan tuntunan agama.
Salah satu perintah yang bisa dijadikan pengingat dalam pantun adalah tentang zakat fitrah di bulan Ramadan.
Berikut Sonora.ID merangkum beberapa contohnya.
Baca Juga: 6 Doa Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri dan Keluarga, Lengkap!
Contoh Pantun Tentang Zakat Fitrah
1. Ikan duyung makan sepat
Ngeri banget toh
Jangan suka menunda zakat
Nanti Allah tunda rezekimu loh
2. Zakat untuk membantu orang yang kesusahan
Agar kehidupan sosial menjadi stabil
Hiduplah dengan berbelas kasihan
Supaya tidak menjadi orang bakhil