Bobby Nasution Ajak OJK Perkuat Manajemen Keuangan Pelaku UMKM Melalui Digitalisasi

5 Mei 2023 11:13 WIB
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat menerima kedatangan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 5 Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) Bambang Mukti Riyadi di Balai Kota Medan, Kamis (4/5).
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat menerima kedatangan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 5 Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) Bambang Mukti Riyadi di Balai Kota Medan, Kamis (4/5). ( )

Medan, sonora.ID - Penguatan digitalisasi keuangan kepada masyarakat, khususnya pelaku UMKM menjadi inti pesan yang disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution saat menerima kedatangan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 5 Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) Bambang Mukti Riyadi di Balai Kota Medan, Kamis (4/5) sore.

Selain bersilaturahmi, kedatangan Bambang Mukti Riyadi sekaligus memperkenalkan diri kepada Bobby Nasution sebagai pimpinan baru di lembaga yang memiliki tugas melakukan pengaturan dan pengawasan terhadap kegiatan jasa keuangan tersebut.

“Sejauh ini, secara pribadi, saya melihat pelaku UMKM kita masih belum memanfaatkan digitalisasi keuangan secara optimal. Misalnya, memisahkan mana yang menjadi modal dan keuntungan. Jadi, melalui ini, kami harap kita bisa saling perkuat manajemen keuangan pelaku UMKM Kota Medan,” kata Bobby Nasution.

Sementara itu, ucapan terima kasih pun disampaikan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 5 Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) Bambang Mukti Riyadi atas sambutan yang diberikan Bobby Nasution.

Diungkapkan Bambang, pihaknya siap mendukung setiap program-program Pemko Medan.

Baca Juga: Tinjau UPT Pelayanan Sentra IKM , Ny. Kahiyang Ayu : Lahirkan Pelaku Ekonomi Kreatif & Inovatif

“Program-program Pemko Medan yang ada, kami siap untuk mendukungnya. Kami juga mohon dukungan dari Pak Wali agar selama di sini dapat menjalankan tugas dengan baik,” bilang Bambang.

Dukungan dan arahan juga diharapkan Bambang dari Bobby Nasution agar OJK dapat meningkatkan peran Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD). Sebab, TPKAD merupakan forum antar instansi dan stakeholder untuk meningkatkan percepatan akses keuangan di daerah.

“Jadi, kami mohon arahan dari Pak Wali, kira-kira apa yang perlu kita lakukan untuk meningkatkan peran TPAKD, apakah misalnya literasi keuangan. Terlebih, tujuannya juga untuk mendorong percepatan peningkatan UMKM,” ujarnya.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm