Sonora.ID - Pemimpin negara anggota ASEAN hari ini mulai berdatangan di Bandara Komodo, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
Berdasarkan pantauan dari akun youtube Sekretariat Presiden, Perdana Menteri Kamboja Hun Sen yang pertama tiba sekitar pukul 12.00 WIB.
Hun Sen hadir didampingi oleh ibu negara Bun Rany, kemudian disambut langsung oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Kemudian dilanjutkan pukul 12:50 WIB, Perdana Menteri Timor Leste Taur Matan Ruak tiba di Bandara Komodo yang juga langsung disambut oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate.
Saat akan memasuki mobil menuju lokasi KTT ke-42 ASEAN berlangsung, kedua kepala negara tersebut juga disambut dengan tarian.
Diketahui sebelumnya, sejumlah delegasi asing peserta Asean KTT ke-42 ASEAN tahun 2023 ini sudah mulai berdatangan sejak hari senin kemarin.
Dimana rata-rata para delegasi asing tersebut tiba menggunakan penerbangan domestik dari Jakarta dan Bali.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News