Sonora.ID - Dalam artikel ini kami sajikan kumpulan contoh soal mengenai teks biografi lengkap dengan jawabannya.
Namun sebelumnya, apa sih yang dimaksud dengan teks biografi itu? Teks biografi merupakan sebuah teks atau tulisan yang menceritakan kehidupan seseorang selama ia masih hidup.
Teks biografi biasanya juga mengandung sebuah kenyataan pengalaman hidup sebuah tokoh untuk menyelesaikan masalah-masalah hingga pada akhirnya berhasil sehingga tokoh tersebut dapat dijadikan sebagai saudi teladan.
Untuk memahami hakikat teks biografi berikut ini kami sajikan kumpulan contoh soal teks biografi yang dapat para siswa coba untuk kerjakan di rumah, dikutip dari berbagai sumber.
Baca Juga: Pengertian, Struktur, dan Ciri-ciri Biografi, Lengkap dengan Contohnya
Contoh Soal Teks Biografi
Soal 1
Di Indonesia, Bob Sadino bekerja untuk PT Unilever Indonesia. Kemudian Ia memiliki keinginan untuk memulai usahanya sendiri.
Lalu, Ia pun memutuskan untuk keluar dari pekerjaannya dan memulai usahanya tersebut. Ia mulai dengan membiarkan orang lain menyewa mobilnya dengan dirinya menjadi seorang sopir.
Penggalan teks tersebut termasuk struktur biografi yaitu…
Jawaban: Peristiwa penting
Soal 2
Karya tulis dari Ki Hajar Dewantara amat komunikatif, mengena, dan patriotik. Kata yang dipertebal dalam kalimat tersebut memiliki makna…
Jawaban: Cinta tanah air
Soal 3
Dalam buku berjudul Api Tauhid, penulis Habiburrahman el-Shirazy menampilkan karakter utama yang baik, inspiratif, dan juga heroik. Makna dari kata yang dipertebal dalam kalimat di atas adalah…
Jawaban: Sikap kepahlawanan
Soal 4
Manfaat dari membaca sebuah buku biografi, maka seseorang akan…
Jawaban: Tahu perjalanan hidup dari tokoh yang telah ditulis penulis