Menggunakan lip balm termasuk salah satu rutinitas perawatan kulit yang sebaiknya tidak dilewatkan.
Tujuannya agar bibir menjadi lebih lembut dan lembab. Dengan begitu, lip tint yang dipakai bisa tampak halus di bibir dan tidak pecah-pecah.
2. Memakai Lipstick warna Nude
Menggunakan lipstik warna nude terlebih dahulu. Selain lipstik nude, coba gunakan concealer tipis-tipis secara merata pada bibir.
Ini bisa dijadikan sebagai base sebelum mengoleskan lip tint. Tujuannya untuk menutup warna asli bibir sehingga warna lip tint nantinya tampak lebih natural.
3. Pakai Lilptint pada Bagian Dalam Bibir
Pemakaian lip tint yang ala wanita Korea adalah warna gradasi pada bibir.
Warna lip tint tampak lebih tebal di bagian dalam bibir atas dan bawah, sedangkan semakin ke tepi bibir warnanya lebih pudar.
Baca Juga: Tips Memilih Perpaduan Warna Ombre Lips Sesuai Skintone
4. Gunakan Lip gloss setelah Lip tint
Untuk memberikan efek kilau pada bibir, tambahkan sedikit pada bibir setelah selesai memakai lip tint.
Namun, supaya tidak merusak warna lip tint yang sudah dipakai sebelumnya, usahakan menggunakan lip gloss bening tidak berwarna. (Tiara Chintya Alifa)
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News