Ma'ruf Amin Tekankan Mitigasi Dampak Perubahan Iklim di Desa Pesisir

15 Mei 2023 15:30 WIB
Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat meresmikan Kampung Bahari di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Senin (15/05/2023)
Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat meresmikan Kampung Bahari di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Senin (15/05/2023) ( BPMI Setwapres)

Sonora.ID - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin meresmikan Kampung Bahari Nusantara (KBN) di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Senin (15/05/2023).

KBN itu diinisiasi oleh TNI Angkatan Laut (AL) dan diresmikan secara serentak untuk 68 satuan komando kewilayahan.

Ma'ruf Amin berpesan agar dalam program KBN itu turut berfokus pada isu keberlangsungan lingkungan dan perubahan iklim.

"Saya harapkan TNI AL juga menjadi pandu bagi masyarakat pesisir dalam menjadikan isu perubahan iklim sebagai bagian dari program literasi dan edukasi di Kampung Bahari Nusantara," Ucap Ma'ruf Amin saat meresmikan KBN.

Baca Juga: Ma'ruf Amin Minta Revisi UU TNI Tak Cederai Semangat Reformasi

Program KBN itu terdiri dari lima klaster yaitu edukasi, ekonomi, kesehatan, pariwisata, dan pertahanan.

Hal itu, kata Ma'ruf Amin, sejalan dengan upaya pemerintah mengentaskan kemiskinan. Menurutnya program KBN tersebut melingkupi klaster pariwisata maritim sebagai penyokong tambahan kehidupan masyarakat yang erat kaitannya dengan dampak perubahan iklim.

"Isu perubahan iklim berkaitan erat dengan keberhasilan upaya pengembangan potensi pariwisata maritim yang termasuk ke dalam salah satu program KBN, dan selama ini telah menjadi sumber pendapatan tambahan bagi masyarakat sekitar," tuturnya.

Tidak hanya itu, ia menilai dampak perubahan iklim yang terjadi saat ini turut memperburuk tingkat kemiskinan masyarakat pesisir, yang mana sebagian besar masih menjadi kantong-kantong kemiskinan ekstrem nasional.

"Kondisi kemiskinan di desa pesisir yang membutuhkan penanganan serius menjadi semakin kompleks akibat adanya ancaman perubahan iklim, yang secara umum dapat menimbulkan kerugian serius bagi perekonomian nasional," ungkapnya.

Baca Juga: Ma'ruf Amin Perintahkan Kemenag Segera Urus Tambahan Kuota Haji

Untuk itu, Wapres menekankan pentingnya pengoptimalan upaya pengelolaan ekosistem maritim dan pesisir, karena merupakan faktor vital untuk meminimalisasi dampak kerusakan lingkungan.

"Pemeliharaan ekosistem maritim dan pesisir Indonesia menjadi kunci bagi upaya mitigasi dampak perubahan iklim," Pungkasnya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm