Wapres Dorong Ajinomoto Bantu Indonesia Jadi Produsen Halal Dunia

16 Mei 2023 18:52 WIB
Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat menerima pimpinan PT Ajinomoto Indonesia, di Kediaman Resmi Wapres, Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta Pusat, Selasa (16/05/2023).
Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat menerima pimpinan PT Ajinomoto Indonesia, di Kediaman Resmi Wapres, Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta Pusat, Selasa (16/05/2023). ( BPMI Setwapres)

Sonora.ID - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menyebut Pemerintah terus mendorong Indonesia sebagai pusat produsen halal dunia.

Untuk itu, diperlukan peran serta dari berbagai pihak, salah satunya, PT Ajinomoto Indonesia sebagai produsen bumbu masak yang telah hadir di dalam negeri sejak 1969. 

Hal tersebut diungkapkan Wapres Ma’ruf Amin dalam kesempatannya menerima pimpinan PT Ajinomoto Indonesia, di Kediaman Resminya Wapres, Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta Pusat, Selasa (16/05/2023).

“Indonesia ingin menjadi pusat halal dunia. Kita harapkan partisipasi dari Ajinomoto, termasuk untuk mengembangkan ekonomi hijau,” tuturnya.

Baca Juga: Ma'ruf Amin: Perlindungan 6 Kabupaten Rawan KKB di Papua akan Ditingkatkan

Lebih lanjut, Ma'ruf Amin meminta perusahaan asal Jepang itu menggandeng Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam menjalankan bisnis, terutama memberdayakan bahan-bahan lokal dari sekitar pabriknya di daerah Mojokerto dan Karawang.

“Kita sedang membangun kawasan KHAS, kawasan halal di berbagai daerah. Saya kira [Ajinomoto] bisa membantu dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat dalam hal, misalnya, bahan-bahan apa dari masyarakat sekitar yang bisa mengisi di Ajinomoto,”

“Supaya di Mojokerto, masyarakat bisa ikut partisipasi dan suplai sebagai binaan Ajinomoto. Semacam binaan pengusaha-pengusaha lokal,” sambungnya.

Menurutnya keberadaan sebuah perusahaan besar haruslah dapat membawa kemanfaatan dan kesejahteraan bagi masyarakat sekitar.

“Jangan sampai ada pabrik besar, ekonomi perusahaan tumbuh, tapi masyarakat di sekitarnya itu terabaikan,” tegas Wapres.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm