Sonora.ID – Teks eksposisi berisi tentang penjelasan akan suatu informasi atau pengetahuan. Apa fungsi fakta dalam teks eksposisi?
Teks eksposisi ditulis berdasarkan data yang diperoleh berdasarkan fakta yang benar-benar terjadi.
Selain itu, teks ini menyajikan informasi dengan padat, jelas, singkat, dan tentunya akurat.
Informasi yang disajikan juga harus sesuai dengan 5W + 1H, mulai dari apa, siapa, kapan, di mana, mengapa, dan bagaimana.
Teks eksposisi banyak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari, misalnya saja pada media digital, surat kabar, majalah, dan sebagainya.
Teks eksposisi memiliki dua unsur penting, diantaranya adalah memiliki gagasan dan mengandung fakta.
Baca Juga: Pola Pengembangan Teks Eksposisi Beserta Ciri-cirinya
Lantas apa fungsi fakta dalam teks eksposisi?
Fungsi fakta dalam teks eksposisi
Fakta dalam teks eksposisi merupakan unsur penting dalam teks eksposisi.