Bila kupandang
Hati pun senang
Tamanku cantik
Sangatlah menarik
Taman bungaku
Berserilah selalu
Jangan pernah kau layu
Karena aku kan bersedih sedu
Oh angin dari segala rindu
Mampirlah ke tamanku
Sebarkanlah harum bungaku
Ke segala penjuru
Baca Juga: 30 Contoh Puisi Karya Chairil Anwar yang Populer di Masyarakat
Puisi 8
Kelinciku
Kelinciku
Bulumu putih
Lembut sekali
Telingamu panjang
Enak dipandang
Kelinciku melompat-lompat
Saat kumendekat
Gigimu panjang
Memakan wortel
kelinciku
Engkau kusayang
Puisi 9
Pelangi
Pelangi engkau sangat indah
Di langit yang biru
Seandai aku bisa terbang
aku akan menemui pelangi
Oh,Tuhan pertemukan aku
Kepada palangi
Aku ingin bertemu
Puisi 10
Matahari
Bila kau datang di pagi hari
Burung-burungpun bernyanyi
Seluruh alam turut berseri
Sebagai syukur pada Ilahi
(Sumber: Kumpulan Puisi Anak Indonesia Ceria oleh Kris Sukamto)
Puisi 11
Ibuku Baik Sekali
Hari ini hari senin
pagi-pagi sekali
aku sudah dibangunkan ibu
Sambil tersenyum
Ibu menyuruhku untuk segera mandi
setelah mandi
ibu sudah menyiapkan
baju
sepatu
tas
topi
dan tempat minum
Ibuku sangat perhatian padaku
Puisi 12
Mawar Melati
Bunga mawar bunga melati
Cobalah tanam di halaman
Jangan bertengkar jangan berkelahi
Supaya kita banyak kawan
(Sumber: Kumpulan Puisi Anak Indonesia Ceria oleh Kris Sukamto)
Puisi 13
Bulan
Di malam gelap cahayamu berkilauan
Untuk menerangi gelapnya malam
Kami gembira bersama kawan
Main sembunyi dan berkejaran
(Sumber: Kumpulan Puisi Anak Indonesia Ceria oleh Kris Sukamto)
Puisi 14
Udara
Udara diciptakan tanpa rasa
Untuk menyelimuti dunia
Tanpamu semua binasa
Terima kasih Tuhan
Engkaulah penciptanya
(Sumber: Kumpulan Puisi Anak Indonesia Ceria oleh Kris Sukamto)
Puisi 15
Seandainya Ku Punya Sayap
Seandainya ku punya sayap
Seperti burung
Jika aku punya sayap
Aku bisa terbang
Sampai ke luar angkasa
Seandainya ku punya sayap
Ku bisa melihat luasnya bumi
Yang hijau dan indah.
Baca Juga: 10 Puisi Hari Pendidikan Nasional 2023 yang Sesuai dengan Tema
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.