PPDB Online 2023, Disdik Sulsel Klaim Server Berfungsi Optimal

12 Juni 2023 13:20 WIB
Konferensi Pers PPDB Online oleh Disdik Sulsel
Konferensi Pers PPDB Online oleh Disdik Sulsel ( Dok Humas Pemprov Sulsel)

Makassar, Sonora.ID - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2023/2024 tingkat SMA/SMK memasuki tahap sosialisasi terhitung sejak 5 Juni 2023. Meski demikian, antusiasme calon peserta didik sangat tinggi untuk mendaftar PPDB. Tercatat sebanyak 44 ribu calon peserta didik sudah melakukan registrasi online melalui situs ppdb.sulselprov.go.id.

Padahal tahapan yang berlangsung masih berupa sosialisasi, pra pendaftaran dan verifikasi pra pendaftaran pada tanggal 5 hingga15 Juni 2023 mendatang. Kepala Dinas Pendidikan Sulsel Iqbal Nadjamuddin memastikan server layanan penerimaan peserta didik secara online dapat diakses dengan baik.

“Guna memastikan keamanan data bagi calon peserta didik, Disdik melakukan pra ppdb selama 11 hari sejak 5 Juni lalu, kami pun apresiasi 43 ribu calon peserta didik yang telah teregistrasi sore hari ini”, papar Iqbal di ruang kerjanya, belum lama ini.

Selanjutnya, Disdik Sulsel akan membuka pendaftaran secara resmi pada tanggal 19 – 22 Juni 2023 sekaligus melakukan verifikasi dan validasi data calon peserta didik. Pada saat bersamaan juga akan dilakukan verifikasi jumlah peserta didik yang melakukan registrasi pada jalur prestasi akademik, jalur afirmasi maupun jalur zonasi sesuai kuota masing-masing jalur untuk kemudian diumumkan pada tanggal 23 Juni 2023.

Baca Juga: PPDB Tahun ini Agak Sedikit Berbeda dari Tahun Sebelumnya

"Tahap berikutnya, calon peserta didik jalur prestasi akademik akan melakukan pendaftaran pada tanggal 26 – 28 Juni serta hasilnya akan diumumkan sekaligus pendaftaran ulang pada tanggal 30 Juni – 1 Juli 2023," jelas Iqbal.

Adapun jalur zonasi untuk SMA dibuka pada tanggal 3 – 6 Juli 2023, pengumuman dan pendaftaran ulang pada tanggal 7 – 8 Juli 2023. Sementara tes kompetensi keahlian bagi SMK akan diatur masing - masing sekolah mulai tanggal 10 – 12 juli 2023 mendatang. Untuk jalur afirmasi memiliki syarat tertentu seperti terdaftar pada Program Keluarga Harapan (PKH).

Sementara, Rafi Muis selaku Team Leader Projects PPDB mengaku telah melakukan langkah antisipasi menghadapi lonjakan pendaftar PPDB online. Menurutnya, gangguan yang terjadi selama ini bukan hanya karena masalah jaringan maupun server. Namun perilaku pendaftar yang dinilai tidak sabaran mengakses website. Untuk itu, pihaknya melakukan sosialisasi termasuk menyiapkan tutorial dan konten penggunaan PPDB Online.

“Kami memastikan proses PPBD online berlangsung baik begitupun keamanan data bagi calon peserta didik, meski sebelumnya pada pendaftaran awal terdapat kendala sebanyak 100 user gagal registrasi disebabkan human error namun kami telah diantisipasi dengan menyiapkan bahan sosialisasi PPDB online berupa tutorial dan konten”, tutup Rafi.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm