2. Lalu, pegang bola voli di tangan kiri dan lambungkan bola setinggi bahu setelahnya
3. Saat bersamaan, ayunkan lengan kanan ke belakang dan pukul bola menggunakan tangan kanan. Perkenaan bola tepat di tangan dan telapak tangan menghadap ke arah bola
4. Pukulan dilakukan dengan tangan yang berada di posisi mengepal
5. Apabila bola sudah dipukul, langkahkan kaki kanan ke depan dan permainan bola voli pun berlangsung
Kelima langkah-langkah ini wajib dikuasai oleh setiap pemain yang akan bertanding dalam permainan bola voli.
Tidak hanya servis bawah saja, pemain juga dapat melakukan servis atas dengan langkah-langkah berikut ini, yaitu:
Baca Juga: Perbedaan Passing Atas dan Passing Bawah dalam Bola Voli: Apa Saja?
1. Sikap awal saat melakukan servis adalah pemain bola melakukan serangan pertama atau servis di posisi 1 dan mengambil posisi di luar garis belakang
2. Lalu, posisikan tubuh dalam posisi tegak dan pandangan mata fokus melihat ke arah di mana bola datang
3. Langkahkan kaki kiri ke depan dan hal ini dilakukan bersamaan dengan salah satu tangan yang memegang bola
4. Bola dilemparkan ke atas dan pemain dapat memukulnya menggunakan jari tangan dalam posisi rapat
5. Pukul bola dengan sekuat tenaga untuk mencapai area lawan
6. Posisi tubuh harus kembali dalam keadaan siap setelah pemain melakukan servis atas
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.