Sudahkah Nama Anda dalam Daftar Pemilih Tetap Pemilu 2024?

7 Juli 2023 13:30 WIB
Ilustrasi pemilu 2024
Ilustrasi pemilu 2024 ( Indonesia Baik)
Jakarta, Sonora.IDDaftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 sudah ditetapkan, dalam Surat Keputusan KPU Nomor 857 Tahun 2023 dan telah ditempel di masing-masing Kelurahan se-Provinsi DKI Jakarta. 
 
“Seluruh warga DKI silahkan datang langsung ke Kelurahan untuk memastikan namanya telah terdaftar dalam daftar Pemilih Tetap atau melalui alamat website di cekdptonline.kpu.go.id ” ujar Astri Megatari Divisi Sosdiklih dan Parmas KPU Provinsi DKI Jakarta.
 
DPT ini memuat informasi nama, alamat, dan lokasi TPS dimana masyarakat terdaftar sebagai Pemilih di Pemilu 2024. 
 
 
DPT DKI Jakarta dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 8.252.897 dengan rincian jumlah pemilih Laki-Laki 4.080.601, jumlah pemilih Perempuan 4.172.296 yang tersebar di 6 Kab/Kota se-Provinsi DKI Jakarta, yaitu Kepulauan Seribu total pemilih 22.036, Jakarta Pusat sebanyak 830.352, Jakarta Utara 1.345.136, Jakarta Barat 1.905.352, Jakarta Selatan 1.766.049, Jakarta timur 2.383.972.
 
DPT di Provinsi DKI Jakarta mencakup 44 Kecamatan, 267 Kelurahan, 26 lokasi khusus, TPS khusus sebanyak 80 dan jumlah pemilih di lokasi khusus sebanyak 18.737 serta total pemilih disabilitas sebanyak 61.747.
 
 
Penulis: Astrid Karina
 

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm