Bobby Nasution Saksikan Pengolahan Sampah Plastik di Belawan, Bisa Jadi Papan & Lampu Taman

7 Juli 2023 19:10 WIB
Wali Kota Medan Bobby Nasution coba memasukkan langsung sampah plastik ke dalam mesin daur ulang sampah plastik milik Tom Agustinus Sinaga, Kamis (6/7) sore.
Wali Kota Medan Bobby Nasution coba memasukkan langsung sampah plastik ke dalam mesin daur ulang sampah plastik milik Tom Agustinus Sinaga, Kamis (6/7) sore. ( Rilis)

 

Medan, Sonora.ID - Wali Kota Medan Bobby Nasution langsung mengunjungi lokasi pusat daur ulang sampah plastik di Jalan Sumatera, Kecamatan Medan Belawan, Kamis (6/7) sore. Orang nomor satu di Pemko Medan ini ingin melihat proses pengelolaan sampah plastik yang diketahui sangat sulit terurai.  

Pada kunjungan itu, Bobby Nasution turut didampingi Kadis Lingkungan Hidup (DLH) Kota Medan Suryadi Panjaitan, Kadis Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Benny Iskandar Nasution, Kadis Tenaga Kerja Ilyan Chandra dan Camat Medan Belawan Subhan Fajri Harahap.  

Setibanya di lokasi, menantu Presiden RI Joko Widodo ini langsung melihat proses pengelolaan sampah plastik yang menggunakan sebuah mesin. Bahkan, Bobby Nasution pun sempat mencoba memasukkan langsung sampah plastik ke dalam mesin tersebut.  

Baca Juga: Tiga Tahun Memimpin, Bobby Nasution Bangun & Rehabilitasi 12 Jembatan

Di kesempatan itu, Bobby Nasution juga menyampaikan sejumlah arahan kepada perangkat daerah terkait. Terlebih, dalam upaya bersama untuk menangani persoalan sampah plastik di ibukota Provinsi Sumatera Utara agar dapat lebih diminimalisir dan ditangani secara baik dan bijak.  

Kepada Bobby Nasution, pemilik rumah daur ulang sampah plastik yang bernama Tom Agustinus Sinaga mengatakan, upaya daur ulang sampah plastik yang dilakoninya baru saja berjalan. Tom mengakui, sejauh ini sampah plastik diterima dari sampah rumah tangga yang berasal dari masyarakat sekitar. 

"Dalam sehari, kita bisa olah sampah plastik hingga puluhan kilo. Hasil dari olahan sampah plastik ini menjadi sebuah gumpalan cairan. Lalu kemudian kita cetak menjadi kayu balok atau papan. Bahkan, sudah mulai kita coba sebagai bahan baku untuk menjadi lampu taman," kata Tom.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm