Sonora.ID - Festival musik FLAVS resmi mengumumkan bahwa perhelatannya ditunda pada tanggal 14 dan 15 Oktober 2023 mendatang.
Salah satu festival yang paling dinantikan itu harusnya digelar pada akhir pekan ini, 29 dan 30 Juli di Allianz Ecopark Ancol.
Visicita Network selaku pihak penyelenggara menyampaikan permohonan maaf atas keputusan yang diambil terkait FLAVS Festival 2023.
“Keputusan memundurkan FLAVS ini memang bukan hal yang mudah buat kami. Namun, kami percaya bahwa ini langkah yang terbaik untuk bisa memberikan pengalaman yang lebih baik buat pencinta musik hip hop, soul and RnB di Indonesia," kata M. Riza selaku Festival Director Festival, Selasa (25/7/2023).
"Kita berharap keputusan pemunduran ini bisa diterima dengan baik agar kami bisa menciptakan pengalaman festival yang lebih baik di bulan Oktober,” tambahnya.
Baca Juga: Usung Tema Revival, Flavs Kembali Ramaikan Festival Musik Tanah Air Secara Hybrid
FLAVS dengan semangat Unity yang sama untuk menghadirkan nama-nama lokal dan internasional akan tetap berlangsung pada 14 dan 15 Oktober 2023 dengan lokasi baru yang akan diumumkan di kemudian hari.
“Ditundanya FLAVS bukan merupakan kemunduran, namun kami optimis akan tetap berkomitmen menampilkan beragam musisi hip hop, soul & RnB serta program yang terbaik bagi pengunjung yang hadir,” timpal Program Director FLAVS, Yacko.
Sederet nama yang dijadwalkan tampil di panggung FLAVS 2023 adalah Endah N Rhesa, Farrel Hilal, GAC, Jakarta Tenggelam (BAP., Basboi, ENVY*, Dzulfahmi, Tacbo, Kink Yosev, Rai Anvio), dan masih banyak lagi.