Lantamal IX Gelar Latihan VBSS Hadapi Aksi Pelanggaran Kedaulatan dan Hukum di Laut Maluku

26 Juli 2023 10:16 WIB
 Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon, Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T. M.Tr. Opsla menggelar latihan pemantapan Visit Board Search and Seizure (VBSS), Selasa (25/07/2023).
Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon, Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T. M.Tr. Opsla menggelar latihan pemantapan Visit Board Search and Seizure (VBSS), Selasa (25/07/2023). ( Danlantamal IX Ambon)

Ambon, Sonora.ID - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon, Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T. M.Tr. Opsla menggelar latihan pemantapan Visit Board Search and Seizure (VBSS), Selasa (25/07/2023).

Dalam rangka mengamankan wilayah laut Maluku dari aksi pelanggaran hukum dan kedaulatan di laut.

Komandan Lantamal IX Ambon Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina mengerahkan prajuritnya untuk melaksanakan latihan pemantapan VBSS).

Latihan ini sebagai bentuk kesiap siagaan menghadapi kondisi terburuk yang mengancam keselamatan pelayaran di laut Maluku, bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan tempur prajurit dalam mendukung kesiapan operasional kapal perang menghadapi berbagai tindak pelanggarah hukum dan kedaulatan di laut.

Kegiatan diawali pembukaan latihan bertempat di Gedung J. Leimena Lantamal IX Ambon, yang dipimpin oleh Wadan Lantamal IX Kolonel Laut (P) Eka Prabawa, dilanjutkan dengan pemberian materi secara teori dan drill lapangan oleh perwira Kopaska (Komando Pasukan Katak) yang berdinas di Lantamal IX.

Baca Juga: Program PTSL Berjalan Lancar, Menteri ATR/BPN Optimis Sebelum 2024 Medan Jadi Kota Lengkap

Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina memberikan penekanan kepada peserta latihan agar terus meningkatkan kemampuannya dan selalu siap jika sewaktu-waktu harus dikerahkan menghadapi situasi terburuk sebagai penindak awal terhadap berbagai pelanggaran hukum dan kedaulatan di laut, sebelum pasukan dengan kemampuan khusus didatangkan ke lokasi kejadian atau trouble spot.

"Tim VBSS adalah sebuah tim kecil yang memiliki kemampuan pencarian, penyergapan dan pembebasan kapal dan merupakan komponen wajib pada KRI yang dimiliki oleh TNI AL untuk menekan berbagai bentuk pelanggaran kedaulatan dan hukum di laut,” ujar Danlantamal IX.

“Oleh karena itu, Tim VBSS merupakan satuan yang tidak terpisah dari unsur KRI, harus terus dilatih agar terpelihara kemampuan baik secara individu maupun tim agar siap melaksanakan tugas,” tambah orang nomer satu di Lantamal IX tersebut.

Turut hadir dalam pembukaan latihan pemantapan tersebut para Pejabat Utama, Kasatker, Perwira, Bintara dan Tamtama Lantamal IX.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm