Sonora.ID – Berikut contoh pidato 17 Agustus sekolah dasar singkat tapi dapat membakar semangat yang bisa dijadikan referensi.
Bulan Agustus merupakan bulan yang sangat spesial bagi Indonesia. Karena pada bulan ini seluruh masyarakat Indonesia merayakan momen bersejarah yaitu Hari Kemerdekaan.
Nah, setiap tahunnya, momen 17 Agustus-an selalu diisi dengan berbagai kegiatan, seperti upaca bendera pengibaran bendera merah putih hingga berbagai lomba-lomba.
Nah, pidato 17 Agustus singkat juga menjadi hal yang tidak pernah di lewatkan. Pidato 17 Agustus biasanya kerap dijadikan untuk sambutan, upacara, di sekolah, hingga lomba.
Nah, berikut contoh pidato 17 Agustus sekolah dasar yang singkat dan mudah dihafal serta dapat membakar semangat.
Baca Juga: 7 Contoh Pidato Singkat Tentang Pendidikan yang Tidak Membosankan
Contoh 1
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua yang hadir hari ini. Pada Bapak/Ibu kepala sekolah yang saya hormati, Bapak/Ibu guru, staf karyawan sekolah yang saya hormati, dan teman-teman yang saya cintai.
Untuk pembuka, marilah kita panjatkan puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa atas izinnya kita dapat melaksanakan acara pada hari ini.
Saya ingin mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan untuk menyampaikan sepatah dua patah kata, pada upacara hari ini untuk memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia atau disebut sebagai Hari Kemerdekaan.