Grand Prix Malaysia tahun ini bertujuan untuk menyambut sekitar 11.000 penonton Indonesia sepanjang akhir pekan balapan.
Edisi ke-24 Grand Prix Malaysia juga menandai tahun kedua PETRONAS sebagai sponsor utama. Sorotan penting dari acara ini adalah debut pembalap profesional Malaysia Syarifuddin Azman (Damok) dari MT Helmets-MSI, yang akan berlaga di Moto3™.
Shafriman juga mengapresiasi dukungan dari fans Indonesia selama ini karena mereka adalah penonton internasional terbanyak untuk Grand Prix Malaysia.
Untuk meningkatkan pengalaman penggemar, kegiatan khusus di luar jalur akan dimulai dengan pra-acara selama pekan balapan. Public Pit Lane Walk dan Sesi Tanda Tangan Pengendara MotoGP™ akan berlangsung pada 10 November 2023, menawarkan kesempatan kepada para penggemar untuk lebih dekat dan pribadi dengan pengendara favorit mereka.
Selain itu, penggemar dapat menjelajahi berbagai merchandise spesial di Karnaval Mega MotoGP™, yang menampilkan lebih dari 100 merek ternama, berlokasi di Area Mall. Pengalaman Night Track Tour akan tersedia mulai 10 – 12 November 2023.
Di kesempatan yang sama, Dato' Dr Ammar Abd Ghapar, Direktur Pariwisata Malaysia Jakarta, mengungkapkan Indonesia akan selalu menjadi pasar penting bagi sektor pariwisata Malaysia.
“Tahun 2022, Malaysia mencatat kedatangan 1,481 juta wisatawan asal Indonesia, menjadikannya nomor dua tertinggi setelah Singapura. Posisi ini tampaknya konsisten dengan kedatangan 704.147 wisatawan mancanegara Indonesia yang tercatat pada periode Januari-Maret tahun ini,” ungkap Dato Dr. Ammar Abd Ghapar.