Sonora.ID - Sebuah paragraf terdiri atas dua macam atau jenis kalimat, yakni kalimat utama dan kalimat penjelas.
Kalimat utama atau kalimat topik merupakan kalimat yang dijelaskan oleh kalimat-kalimat lain dalam paragraf tersebut yang disebut dengan kalimat penjelas.
Adapun ciri-ciri kalimat utama adalah sebagai berikut.
Di bawah ini kami sajikan kumpulan contoh kalimat utama dalam bahasa Indonesia (yang dicetak tebal), dikutip dari berbagai sumber.
Baca Juga: 30 Contoh Kalimat Denotasi dan Konotasi Lengkap dengan Maknanya
Contoh Kalimat Utama dalam Bahasa Indonesia
Contoh 1
Sepak bola dan uang merupakan dua hal yang saling terkait bak dua sisi koin yang tidak bisa dipisahkan satu sama lain. Industri sepak bola bagi beberapa pebisnis yang ulung merupakan sumber pendapatan yang sangat bernilai di era modern seperti sekarang ini. Beberapa konglomerat rela menggelontorkan dana yang terbilang tidak sedikit untuk bisa menginvestasikannya di klub sepak bola yang ada di beberapa negara.
Mulai dari Roman Abramovich yang membeli klub Inggris yaitu Chelsea, hingga Nasser El-Khelaifi yang mengakuisisi klub Prancis PSG dengan harga yang tidak sedikit. Mereka rela mengeluarkan dana yang tidak sedikit jumlahnya sebagai bentuk investasi jangka panjang untuk meningkatkan pundi-pundi kekayaan yang telah dimiliki. Oleh karena itu, di masa yang akan datang bentuk investasi dapat merambah ke segala bidang termasuk olahraga sepak bola.
Contoh 2