Sementara Deputi direktur manajemen strategis, EKP dan kemitraan pemerintah daerah kantor OJK regional 6 Sulampua, Bondan Kusuma mengingatkan pentingnya meningkatkan literasi keuangan di masyarakat.
Selain agar dapat memanfaatkan produk industri jasa keuangan yang legal, masyarakat juga mengetahui dan paham tentang aktivitas keuangan ilegal.
Baca Juga: Pemkot Siap Wujudkan Makassar Kota Sehat Swasti Saba Wistara
"Kami dari OJK berterima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini, penting untuk meningkatkan literasi masyarakat mengenai produk jasa keuangan," jelasnya.
Hadir juga sebagai narasumber kapus unggulan microfinance Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Prof Dr Gagaring Pagalung.
Dia membagikan tips dan materi yang dimaksudkan agar lebih banyak orang yang mendapatkan literasi sehingga terhindar dari jeratan pinjol ilegal.