Baca Juga: 25 Contoh Soal Essay Guru Penggerak Angkatan 10 Beserta Jawabannya
Contoh essay beasiswa unggulan 2
Perkenalkan nama saya Xavier Gatra, lahir di Jakarta pada tanggal 20 Juli 1999. Saya merupakan lulusan dari fakultas pendidikan Universitas U, lebih tepatnya dari jurusan pendidikan bahasa Inggris. Kedua orang tua saya berprofesi sebagai guru, lebih tepatnya ibu saya berprofesi sebagai guru bahasa Indonesia, sedangkan ayah saya adalah seorang guru kesenian.
Dibesarkan oleh kedua orang tua yang berkutat dalam dunia pendidikan, sedikit banyak juga mempengaruhi saya dalam memandang dunia pendidikan.
Salah satu pandangan tersebut adalah mengenai pelajaran matematika. Stigma akan pelajaran matematika yang sulit dipelajari barang kali sudah cukup mengakar di kalangan masyarakat Indonesia. Bagaimana pun, stigma tersebut juga ikut andil dalam memengaruhi bagaimana pandangan para siswa dalam mempelajari pelajaran matematika lebih mendalam. Tidak sedikit siswa yang merasa ketakutan saat akan menerima pelajaran matematika atau merasa tidak bersemangat untuk memulai pelajaran tersebut.
Masalah tersebut tentu saja tidak bisa dianggap remeh dan bila dibiarkan akan membuat semangat belajar siswa semakin turun dan tak ada lagi keinginan untuk belajar matematika lebih lanjut. Hal tersebut menjadi salah satu alasan mengapa saya memilih jurusan pendidikan matematika di jenjang S1 kemarin. Dengan ilmu yang saya miliki, saya ingin membuat proses pembelajaran matematika menjadi lebih menyenangkan dan siswa tak lagi merasa bosan.
Salah satu upaya yang sudah saya lakukan adalah menerapkan metode pembelajaran baru dengan melibatkan kesenian dan matematika. Metode tersebut mulanya baru saya terapkan di sekolah tempat saya mengajar, lalu mulai saya kembangkan di lingkungan tempat tinggal saya ketika mengajar bimbingan untuk anak-anak di lingkungan sekitar. Kabar baiknya, metode tersebut mendapat respon positif dari beberapa warga sekolah dan orang tua siswa yang merasa jika puteri dan puteranya semakin semangat belajar matematika.
Tentunya, hal tersebut membuat saya merasa termotivasi untuk lebih banyak menyebarkan metode tersebut ke siswa-siswa yang lain. Akan tetapi, saya menyadari jika ilmu yang saya dapatkan di jenjang strata 1 juga masih belum sempurna, dan saya ingin terus mengembangkan pengetahuan yang saya miliki dengan melanjutkan studi S2 di Universitas B dengan jurusan pendidikan matematika. Beasiswa unggulan yang saya dapatkan nantinya akan begitu membantu jalannya proses akademik saya di universitas tersebut.
Selama menjalani S2 nanti, saya juga ingin berkontribusi lebih luas kepada siswa-siswa di Indonesia dengan aktif mengikuti kegiatan sukarelawan dalam hal peningkatan pendidikan terutama dalam mengembangkan metode pengajaran matematika. Besar harapan, essay yang saya tulis ini dapat menjadi pertimbangan oleh Bapak/Ibu dan saya sangat berterima kasih apabila kelak nantinya saya benar-benar terpilih sebagai penerima beasiswa unggulan ini.
Demikian adalah contoh essay beasiswa unggulan yang bisa kamu jadikan referensi untuk menyusunnya. Semoga bermanfaat.