Salah satu solusinya adalah dengan menginstal aplikasi pendeteksi iklan. Di Playstore sendiri banyak sekali yang bisa kamu pilih, salah satunya adalah aplikasi AppWatch – Popup Ad Detector.
Silakan instal aplikasinya dan jalankan untuk mendeteksi aplikasi yang menimbulkan iklan. Setelah tahu apa saja aplikasi yang memunculkan iklan, langkah selanjutnya adalah menghapus aplikasi.
Jika diperlukan, restart hp Samsung kamu untuk membersihkan cache aplikasi.
3. Mengubah peraturan di Google Chrome
Selain berasal dari aplikasi internal ponsel Samsung, iklan juga bisa muncul dari internet.
Dalam hal ini biasanya iklan akan muncul saat pengguna mengakses internet melalui browser tertentu. Salah satunya Google Chrome. Nah, berikut cara mematikannya:
- Buka Google Chrome di perangkat Samsung.
- Pilih ikon titik tiga pada bagian sudut kanan atas.
- Pilih opsi ‘Settings’ dan klik ‘Site Settings’.
- Setelah itu, klik ‘Pop-up anda Redirects’ dan nonaktifkan.
Hal tersebut akan membuat iklan pop-up yang muncul bisa langsung terblokir.
Demikian penjelasan mengenai cara menghilangkan iklan di HP Samsung sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: Cara Menyimpulkan Teks Laporan dengan Efektif