Karena pada kulit ayam memiliki lemak yang bisa terbilang tinggi, cara mengolah daging ayam secara sehat adalah dengan cara dipanggang atau direbus.
Ragam Olahan Ikan
Ragam olahan Ikan, seperti ikan salmon, tuna dan cod yang mengandung protein berkualitas tinggi dan lemak sehat, seperti asam lemak omega-3.
Manfaat kandungan omega-3 dapat membantu meningkatkan metabolisme dan membakar lemak dan memberikan manfaat kesehatan pada jantung.
Putir Telur
Kemudian putih telur, sumber protein berkualitas tinggi yang rendah lemak dan kalori.
Putih telur adalah pilihan yang bagus untuk memenuhi kebutuhan protein Sahabat Sonora tanpa menambah banyak lemak dan kalori dalam diet Anda.
Sahabat Sonora di rumah juga dapat memasak telur putih dengan berbagai cara seperti di rebus dan panggang. Sementara kurangi memakan kuning telur nya terlebih dahulu karena pada kuning telur mengandung lemak yang tinggi.
Tahu
Tahu adalah sumber protein nabati yang sangat baik untuk seseorang yang sedang menjalani diet.