Contoh Kalimat Majemuk Setara Sebab Akibat
11. Tirta tidak masuk sekolah hari ini karena menemani ibunya yang sedang sakit.
12. Lila menangis karena ditinggal ibunya ke luar negeri.
13. Vino pingsan ketika upacara karena lupa sarapan.
14. Aku bangun kesiangan sehingga terlambat ke sekolah.
15. Anak itu sangat rajin belajar sehingga ia menyandang gelar peringkat 1.
Contoh Kalimat Majemuk Setara Penguatan
16. Mama sudah memasak bahkan menyiapkan perlengkapan sekolahku di pagi hari.
17. Adik sudah menyiram tanaman bahkan merapikan teras.
18. Vino sering ditegur, bahkan ia sudah mendapatkan surat peringatan dari BK.
19. Pemuda itu rajin bekerja bahkan ia merupakan tulang punggung keluarganya.
20. Perempuan itu sangat kaya, bahkan ia membelanjakan semua kebutuhan temannya.
21. Evelyn sangat menyukai bakso, bahkan hari ini ia sudah menghabiskan 3 mangkok.
Contoh Kalimat Majemuk Setara Urutan Waktu
22. Saya pergi ke bandara, kemudian saya pergi ke hotel.
23. Ayah mengantar adik ke sekolah kemudian berangkat kerja.
24. Kino mengantar ayah ke Bandara, kemudian ia pulang ke rumah.
25. Saya tinggal di Sumatra, lalu keluarga pindah ke Sulawesi.
26. Rosa mengerjakan skripsi, setelah itu hangout dengan teman-temannya.
Baca Juga: 23 Contoh Norma Agama di Sekolah, Masyarakat, dan Lingkungan Keluarga
Kalimat Majemuk Setara Pertentangan
27. Aku tidak pandai sejarah, tetapi aku sangat mahir matematika.
28. Evelyn tidak pandai belajar sejarah, tetapi dia sangat mahir berbahasa Mandarin.
29. Ibu menyukai warna pink, tetapi ayah menyukai warna biru.
30. Yanto bukanlah seorang petani, melainkan seorang peternak.
31. Aku bukan presenter, melainkan seorang jurnalis.