Sonora.ID - Dalam pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS atau Pilketos biasanya para kandidat akan menggunakan berbagai macam media untuk menyampaikan visi serta misinya.
Salah satunya adalah dengan melalui pantun. Cara ini dinilai unik dan kreatif untuk mengumpulkan suara dari para warga sekolah.
Penyampaian pantun calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS ini dapat disampaikan di sela-sela debat, berpidato, atau dalam poster Pilketos.
Berikut ini pun kami sajikan kumpulan contoh pidato untuk pemilihan Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang singkat, pendek, lucu, keren, dan menarik, dikutip dari berbagai sumber.
Baca Juga: 3 Pidato Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS: Pendek dalam Bahasa Inggris
Pantun Pemilihan Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS: Lucu dan Keren
Contoh 1
Pergi liburan ke kota ciamis
Membawa oleh oleh sebuah gergaji
Kita harus cerdas dalam memilih ketua osis
Jangan memilih yang suka obral janji
Contoh 2
Masak air sampai mendidih
Setelah itu memasak sosis
Adik adik jangan sampai salah pilih
Pilihlah kakak yang cerdas dan ganteng ini menjadi ketua osis
Contoh 3
Kayu lengkung di atas batu
Batu halus buat sang ratu
Ayo dukung nomor satu