Pria Misterius Datangi Kantor Bupati Sukoharjo, Bawa Sebilah Katana

5 September 2023 18:35 WIB
Pria kenakan atribut serba hitam dan kendarai Pajero satroni Kantor Bupati Sukoharjo
Pria kenakan atribut serba hitam dan kendarai Pajero satroni Kantor Bupati Sukoharjo ( Tribunnews)

Penulis: Tegar Taryan

Solo, Sonora.ID – Seorang pria memakai atribut serba hitam menyatroni Kantor Bupati Sukoharjo, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, pada Selasa (5/9/2023) Pagi.

Pria misterius itu tiba di lokasi pada pukul 08.00 WIB dengan mengendarai sebuah mobil Mitsubishi Pajero Sport berwarna abu-abu bernomor polisi AD-1383-TK.

Seorang saksi bernama Sumadi menjelaskan jika pria dengan jenggot panjang tersebut memarkirkan mobilnya di lokasi parkir khusus tamu pejabat, bukan di tempat parkir tamu umum. Pria itu datang dari arah gerbang utama menuju area parkir utara Kantor Bupati.

Setelah turun, Sumadi menceritakan jika pria itu memegang senjata tajam berupa Pedang Katana.

“Orang itu mengendarai Pajero Sport dengan plat nomor AD-1383-TK. Saat dia keluar dari mobilnya, kemudian berjalan menuju ruang lobi Bupati,” ucap Sumadi.

Baca Juga: Jembatan Jurug B Siap Dibuka, Kemacetan Di Solo Sudah Bisa Teratasi

Di tangan kanan pria itu, terdapat pedang Katana. Sumadi mengatakan saat bertemu pria misterius itu, pria itu menanyakan keberadaan asisten pribadi (Aspri) bupati. Setelahnya, Sumadi langsung mengantarkannya ke aspri.

Mereka berdua sempat mengobrol. Diketahui jika pria beratribut hitam itu bertanya tentang keberadaan Bupati.

Saat disatroni pria itu, Etik Suryani selaku Bupati Sukoharjo memang sedang tidak berada di kantor.

Selain itu, Pria tersebut juga dimintai nomor Megawati Seokarno Putri, Ketua Umum PDI Perjuangan. Sumadi memberitahu jika ia tidak memiliki nomor kontak Megawati dan bupati.

Setelah diberitahu, Pria tersebut segera menuju mobil dan segera pergi meninggalkan lokasi. Sebelum pergi, uniknya pria tersebut berniat akan menemui Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

“Pria itu langsung pergi dan memberitahu jika mau menemui Gibran Rakabuming Raka,” imbuhnya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm