Penajam, Sonora.ID - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Murung Raya melakukan kaji banding dengan menyambangi wilayah kerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU), Sabtu (9/9/2023).
Kedatangan FKUB wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) itu disambut hangat oleh Sekertaris Kabupaten (Sekkab) PPU Tohar.
“Selamat datang di PPU. Kami atas nama pemerintah daerah menyambut baik atas kedatangan FKUB Murung Raya dalam kegiatan kaji banding ini,” kata Tohar.
Dalam sambutannya, Tohar sekilas menceritakan terkait sejarah terbentuknya PPU hingga akhirnya terpilih menjadi kawasan dalam pemindahan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Menurutnya, seiring dengan program pemerintah PPU, dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan potensi dan sumber daya manusia (SDM). Maka FKUB ini merupakan salah satu yang menjadi perhatian Pemerintahan PPU.
Baca Juga: Hamdam Berikan Pesan Usai Mutasi 193 Pejabat, Ini Pesannya!
"Melalui forum ini diharapkan dapat meningkatkan suasana yang lebih kondusif yang menjadi salah satu prioritas pembangunan daerah," ujarnya.
Menurutnya, sudah menjadi pemahaman umum bahwa persatuan dan kesatuan adalah kunci, bagi keberlangsungan dan kestabilan kondisi berbangsa dan bernegara. Hal ini hanya dapat terwujud apabila seluruh sekat, yang memisahkan dan mengkotak-kotakan elemen bangsa dapat menghilang.
“Semoga dengan kaji banding ini, akan benar-benar dapat berfungsi untuk menambah wawasan dan pengalaman dalam menciptakan kerukunan beragama khususnya di Kabupaten Murung Raya,” imbuhnya.
Sementarara itu, Ketua FKUB Murung Raya Gusti Farminansyah juga menyampaikan, kaji banding ini sejatinya untuk menjalin silahturahmi bersama jajaran Pemerintah PPU sekaligus bertukar informasi terkait pelaksanaan program FKUB.
Dengan harapan, jalinan silahturahmi ini dapat terus terjaga tidak berhenti sampai disini atau dalam kegiatan itu saja. Dalam kesempatan tertentu diharapkan jajaran Pemkab PPU juga dapat berkunjung ke wilayahnya.
“Terimakasih kepada jajaran Pemda PPU yang telah menerima kami dengan sangat baik sekali. Semoga nilai-nilai positif yang telah kita peroleh di kabupaten PPU ini dapat menjadi masukkan bagi kami untuk kemajuan daerah nantinya,” pungkasnya.
-Adv