Belasan Monyet Serang Kebun Buah Milik Warga Nglundu Boyolali

11 September 2023 20:11 WIB
Ilustrasi kawanan monyet yang mengintai buah di pekarangan warga Nglundu Boyolali
Ilustrasi kawanan monyet yang mengintai buah di pekarangan warga Nglundu Boyolali ( Kompas.com)

Solo, Sonora.ID – Sekelompok monyet di Dukuh Nglundu, Desa Denggungan, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali menginvasi pekarangan warga sekitar.

Peristiwa ini sudah terjadi sejak satu bulan yang lalu, sebanyak lebih dari 10 monyet bergelantungan di kawasan kebun milik warga Dukuh Nglundu.

Kawanan monyet tersebut kerap kali mencuri buah-buahan milik warga.

Salah satu warga yang menjadi saksi invasi kawanan monyet tersebut adalah Retno. Retno mengaku melihat lebih dari 10 ekor monyet di pekarangan belakang rumahnya.

“Saya melhat pernah masuk pekarangan rumah bagian belakang juga,” ucap Retno, Senin (11/9/2023).

Retno menjelaskan bahwa monyet tersebut berasal dari pinggir sungai yang terletak di bagian utara permukiman warga. Monyet-monyet tersebut memiliki sarang di gua-gua dekat sungai.

Warga sebenarnya sudah sering mengusir kawanan kera yang menginvasi pekarangan. Monyet-monyet itu akan pergi ketika warga memukul-mukul kaleng besi atau blek.

Beberapa warga menggunakan blek bekas yang berisik untuk mencegah kawanan monyet yang menetap di area pekarangan mereka.

Namun upaya tersebut tidak akan bertahan lama. Setelah diusir, Retno mengaku monyet-monyet tersebut akan datang kembali beberapa hari berikutnya.

”Pasti kawanan monyet itu akan kembali lagi setelah dua hari lalu diusir pakai blek bekas,” tuturnya.

 Penulis: Tegar Taryan

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm