Dalam sesi mengenai Manajemen Produk, Diah Yusuf, Sekretaris Eksekutif Asia Committee for Small Business, menggambarkan pentingnya Manajemen Produk dalam mengoptimalkan promosi melalui teknologi baru.
"Product Management memegang peranan sentral dalam era promosi melalui teknologi baru. Pemahaman yang mendalam tentang pasar adalah fondasi yang tak tergantikan untuk membimbing desain produk yang relevan dan efektif, sehingga meningkatkan efisiensi pemasaran," paparnya.
Baca Juga: Cara Daftar UKM Online dengan Mudah, Bisa Menggunakan HP!
Ada pula Giovanni Alexander, Senior Manager MarkPlus Institute, memberikan Tips dan Trik menjalankan Live Commerce untuk mengatasi penurunan minat pelanggan dalam Live Commerce.
"Melihat penurunan daya tarik customer pada Live Commerce, ada tips and trick yang mendasari 4 Pilar yaitu Communication, Experience, Engagement, dan Technical, serta 1 Pondasi Live Commerce yaitu Product Knowledge. Hal ini diyakini sangatlah penting bagi para pelaku UKM untuk memiliki pemahaman yang mendalam tentang produk, karena bisa mengarahkan pelaku untuk memahami target pasar dan nilai jual yang unik (Unique Selling Point), serta kemampuan untuk menawarkan promosi yang menarik bagi pasar. Dengan dasar pemahaman produk yang kuat, kita dapat mengimplementasikan empat pilar teknis, keterlibatan pelanggan, pengalaman, dan komunikasi dengan efektif, membentuk pondasi yang kokoh untuk menjalankan Live Commerce dengan sukses," ujar Gio. *adv