Hal tersebut tidak terlepas dari peran lintas sektor dalam membantu pencegahan dan penurunan stunting bagi ibu hamil, catin, ibu hamil, ibu balita demi menciptakan generasi Indonesia yang cerdas, kuat dan berkualitas.
“Kegiatan ini sangat membantu karena ada perubahan yang signifikan dari perubahan berat badan, tinggi badannya, Alhamdulillah sekarang sehat. Dengan adanya asupan tambahan sangat bermanfaat dan harus memperbaiki pola makannya,“ terangnya.
Pada kegiatan Sonora Peduli Sunting di Puskesmas Kampung Bali turut didukung oleh Golden Tulip Pontianak, Modena, HARRIS Hotel Pontianak, NEO Hotel Pontianak, Andhika Permana, dan Dream Creative.
Director of Sales & Marketing Hotel Golden Tulip Pontianak, Hengky Fredian Sisco, berterimakasih kepada Radio Sonora Pontianak yang sudah menjalin kerjasama dengan baik dengan Golden Tulip Pontianak dan pada kesmepatan kali ini yaitu di kegiatan Sonotra Peduli Stunting yang merupakan kegiatan yang sangat bagus dan juga mendukung pemerintah.
“Ini merupakan momen yang sangat positif dan untuk mengedukasi para catin dan pasangan suami istri untuk lebih paham dan mengerti dengan program stunting itu sendiri," ujar Hengky.
Baca Juga: Sonora Bandung Peduli Stunting, Sasar Balita Di Tiga Posyandu
Senada dengan itu, Branch Business Development Manager, Risman Hasbi, sangat mengapresiasi kegiatan dari teman-teman Sonora karena kegiatan sosial seperti ini penting untuk semua, dan Modena selalu mensupport kegiatan-kegiatan yang bersifat sosial seperti ini.
“Harapan saya ke depan program ini harus kontinu, yang penting itu keberlangsungannya tidak putus di sini saja,“ imbuhnya.
General Manager HARRIS Hotel Pontianak, Ika Florentina mengajak Masyarakat untuk turut berkontribusi dalam pencegahan stunting.
“Kami sangat bersyukur bisa menjadi bagian dari acara Sonora Peduli Stunting ini. Mari kita bersama-sama berkontribusi dalam upaya pencegahan stunting dan memberikan masa depan yang lebih baik untuk anak-anak,“ ungkapnya.
Endang Sri Ravina selaku Human Resources Hotel Neo Gajah Mada Pontianak turut mendukung kegiatan Sonora Peduli Stunting agar bisa dilaksanakan lagi ke depannya.
“Kami mengharapkan bisa berkolaborasi untuk membantu orang yang membutuhkan atau lewat kegiatan serupa," jelas Endang.
Baca Juga: Sonora Peduli Stunting 2023, Kunjungan CSR di Kecamatan Lakarsantri Surabaya
Pengusaha di bidang jasa keagenan kapal, Andhika Permana menginginkan kegiatan seperti Sonora Peduli Stunting bisa sering dilakukan agar pencegahan stunting tersebar luas tidak sampai di sini saja.
“Harus lebih banyak sosialisasi dan dekat ke Masyarakat,“ tutur pemuda yang mendaftarkam diri sebagai Caleg pada pemilu tahun ini.
Adzan dari Dream Creative mengucapkan terima kasih kepada Sonora karena sudah mengadakan acara ini.
“Momen ini mungkin lebih membantu bagi ibu hamil, catin, dan ibu menyusui,“ jelasnya.