Siapkanwadah besar dan masukkan daging giling, telur, dan semua tepung ke dalamnya. Aduk merata
Jika sudah, bentuk adonan bulat-bulat seperti bakso. Lakukan sampai bahan habis. Sisihkan
Kemudian, panaskan minyak goreng. Tumis bola daging sampai berubah warna kecokelatan. Angkat dan sisihkan
Panaskan kembali minyak dengan api sedang dan tumis bumbu sambal goreng, salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas sampai harum. Tambahkan kaldu dan biarkan mendidih
Lalu, masukkan bola daging dan santan. Tambahkan garam, gula, dan merica. Aduk merata dan koreksi rasa
Apabila sudah pas, masukan irisan cabai dan aduk kembali. Masak sebentar. Pindahkan ke piring saji
Demikianlah resep Sambal Goreng Bola Daging yang dapat kamu simak secara seksama; tertarik untuk membuatnya?