Untuk Lestarikan Warisan Budaya, Anak-Anak di Klaten Belajar Membatik

2 Oktober 2023 14:50 WIB
Ilustrasi membatik pada Hari Batik Nasional.
Ilustrasi membatik pada Hari Batik Nasional. ( Travel Kompas)

Solo, Sonora.ID – Untuk memperingati Hari Batik Nasional, puluhan anak-anak dari Desa Kebon, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten mengikuti kegiatan membatik bersama pada Minggu (01/10/2023).

Dalmini, Ketua Pengelola Batik Kebon Indah Bayat mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan suatu perwujudan dalam penyupayaan pelestarian warisan budaya batik kepada anak-anak sejak dini.

Selain itu, kegiatan ini juga merupakan langkah dalam penguatan Desa Kebon untuk menjadi salah satu desa di Kabupaten Klaten yang terkenal dengan produksi batiknya.

“Jadi kegiatan ini merupakan kegiatan untuk memperingati Hari Batik Nasional 2023,” ucapnya.

Dalmini menjelaskan bahwa kegiatan ini mengundang 50 anak dari PAUD hingga SMP untuk membatik bersama. Kegiatan membatik yang dilakukan bersama anak-anak adalah menggambar, mencanting, hingga ke proses final, yaitu kain selesai menjadi sebuah kain batik.

“Kami mengundang 50 anak yang merupakan siswa PAUD hingga SMP untuk membatik bareng. Kegiatannnya juga berupa menggambar, mecanting, hingga selesai kain yang mereka batik,” tambahnya.

Anak-anak dipilih menjadi sasaran edukasi agar mereka paham dan mengerti bahwa Indonesia memiliki salah satu warisan budaya berupa batik.

Baca Juga: Peserta Famtrip Dibuat Kagum dengan Wisata Kapal Senghie Susur Sungai Kapuas

Dalmini mengatakan bahwa kegiatan ini harus dilakukan karena batik juga merupakan warisan nenek moyang yang harus dilestarikan.

“Anak-anak sejak dini harus sudah mulai dikenalkan bahwa batik merupakan warisan budaya tak benda, yaitu batik,” jelasnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm