Solo, Sonora.ID - Galaksi Bimasakti adalah galaksi yang menjadi rumah bagi Tata Surya, termasuk Bumi.
Galaksi ini terdiri atas milyaran bintang, awan debu, dan planet. Bimasakti memiliki inti yang padat di tengahnya dan dikelilingi oleh lengan-lengan spiral yang berisi sejumlah besar bintang.
Nah ada beberapa fakta unik tentang galaksi bimasakti yang jarang diketahui.
1. Memiliki lubang hitam di pusatnya
Terdapat lubang hitam bernama Sagittarius A di tengah galaksi bimasakti. Sagittarius A adalah lubang hitam supermasif yang berarti memiliki massa sangat besar diperkirakan sekitar empat juta kali massa Matahari.
Lubang hitam ini memiliki daya tarik gravitasi yang sangat kuat bahkan cahaya pun tidak dapat melarikan diri dari jangkauannya dan membuatnya sulit untuk diamati secara langsung.
2. Berukuran kecil jika dibandingkan dengan galaksi lain
Galaksi bimasakti memiliki diameter 100.000 tahun cahaya. Angka itu merupakan ukuran yang kecil jika dibandingkan dengan galaksi lainnya, seperti galaksi Andromeda yang berdiameter 220 ribu tahun cahaya dan galaksi Drej yang berdiameter 200 ribu tahun cahaya.
Baca Juga: 12 Nama-Nama Galaksi di Alam Semesta Lengkap dengan Ciri-cirinya
3. Akan bertabrakan dengan galaksi tetangga dalam waktu dekat