Resep Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan, Santapan Akhir Pekan Spesial

28 Oktober 2023 07:15 WIB
Hasil resep Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan
Hasil resep Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan ( tribunnews.com)

Sonora.ID - Berikut ini adalah ulasan lengkap terkait resep Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan yang dapat kamu kreasikan.

Ada banyak cara untuk membuat akhir pekan terasa spesial, salah satunya dengan menghidangkan resep istimewa.

Adapun resep tersebut adalah resep Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan yang menggugah selera makan.

Tidak sulit untuk membuat resep ini karena seluruh bumbu dan bahannya dapat ditemukan di supermarket terdekat.

Mari simak resep Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan berikut yang dapat langsung kamu kreasikan di dapur rumah.

Bahan-bahan Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan

Baca Juga: Resep Bawal Goreng Kriuk, Sajian Makan Malam Spesial yang Praktis!

  • 500 gr tofu telur, iris tebal 1 cm
  • 200 gr baby kailan
  • 2 cm jahe, iris halus
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 100 gr jamur merang, belah dua
  • 1/2 sdt kecap asin
  • 2 sdm saus tiram
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 2 batang daun bawang, iris serong
  • 100 ml air
  • 1 sdt maizena, cairkan dengan 50 ml air

Cara Membuat Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan

  1. Panaskan minyak goreng dengan api sedang. Goreng tofu telur sampai berubah warna kecokelatan. Angkat dan tiriskan
  2. Lalu, panaskan kembali minyak dan tumis bawang putih  dan jahe sampai harum. Tambahkan jamur. Aduk sebentar
  3. Tambahkan saus tiram, kecap asin, lada, dan air. Aduk merata seluruh bahan
  4. Kemudian, masukkan baby kailan dan masak sampai sedikit layu. Tambahkan tofu dan maizena yang sudah dicairkan. Aduk pelan agar tofu tidak hancur
  5. Pindahkan tofu dan baby kailan ke piring saji. Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan pun siap dihidangkan selagi panas

Baca Juga: Resep Siomay Ayam Udang Lembut dan Kenyal Cocok Jadi Camilan

Itulah resep Tofu Saus Tiram dengan Baby Kailan yang dapat kamu coba kreasikan di dapur rumah.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm